Profil Institut Seni Indonesia Surakarta (ISI)

ISI (Institut Seni Indonesia Surakarta) adalah salah satu perguruan tinggi kesenian yang cukup populer di Indonesia.

Sampai saat ini, ISI menawarkan dua fakultas, yaitu Fakultas Seni Pertunjukan dan juga Fakultas Seni Rupa dan Desain.

Seperti namanya, perguruan tinggi yang berdiri pada 11 September 2006 ini tentunya menekankan pendidikan dan pengembangan kesenian bagi mahasiswanya.

Meski hanya memiliki dua fakultas, tetapi jumlah mahasiswa di ISI ini cukup banyak

Akreditasi dan Peringkat ISI SOLO

akreditasi kampus isi solo
Tribun Solo – Tribunnews.com

Akreditasi Institut Seni Indonesia Surakarta menurut dikti telah tertuang dalam SK No. 363/SK/BAN-PT/Akred/PT/V/2015 yang dikeluarkan pada tanggal 9 Mei 2015.

Peringkat Institut Seni Indonesia Surakarta ini cukup memuaskan, yaitu pada posisi ke 43 perguruan tinggi seni terbaik tingkat dunia.

Alamat dan Kontak ISI SOLO

alamat kampus isi solo
IDN Times
  • Alamat : Ki Hajar Dewantara No.19, Jebres, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57126.
  • Website: https://isi-ska.ac.id/
  • Email : direct@isi-ska.ac.id
  • Telp/ Fax : 0271- 647658/ 0271-646175
  • FB : ISI Solo
  • IG : @isi.surakarta
  • Twitter : @isi_surakarta_

Jurusan di ISI SOLO

fakultas prodi isi solo
Solotrust.com

Berikut ini adalah program studi di Institut Seni Indonesia Surakarta

Fakultas Seni Pertunjukan

  • Jurusan Pedalangan
    • Prodi Seni Pedalangan
    • Prodi Seni Teater
  • Jurusan Etnomusikologi
  • Jurusan Karawitan
  • Jurusan Tari

Fakultas Seni Rupa dan Desain

  • D4 Batik (B)
  • D4 Keris & Senjata Tradisional (C)
  • S1 Desain Interior (B)
  • S1 Desain Komunikasi Visual (B)
  • S1 Fotografi (C)
  • S1 Kriya Seni (B)
  • S1 Seni Rupa Murni (B)
  • S1 Televisi dan Film (B)

Logo ISI SOLO

logo isi solo
Wikipedia

Saat ini, Institut Seni Indonesia Surakarta memiliki logo berupa angsa yang mengepakkan sayapnya dan siap terbang menjelajahi dunia.

Pada bagian dahinya terdapat mata urna dan memiliki telinga patra.

Angsa tersebut bersirip dan memiliki ekor seperti lumba-lumba, memiliki kaki elang yang membawa buah manggis serta daun dan kelopak bunga cempaka.

Fasilitas ISI SOLO

fasilitas isi solo
edumor.com

Ada banyak sekali fasilitas yang ditawarkan oleh ISI Surakarta kepada mahasiswanya, di antaranya adalah sarana ibadah, kantin, ruang kesehatan, vidcon (video conference), ruang latihan, dan masih banyak lainnya.

Jalur Masuk ISI SOLO

cara daftar isi solo
Fakultas Seni Rupa dan Desain – ISI Surakarta

Cara masuk ke Institut Seni Indonesia Surakarta sama seperti perguruan tinggi pada umumnya, yaitu melalui jalur SNMPTN, SBMPTN, dan juga seleksi mandiri.

Bagi kamu yang ingin menjadi mahasiswa Institut Seni Indonesia Surakarta, kamu bisa segera mempersiapkan berkas yang diperlukan untuk pendaftaran ke perguruan tinggi tersebut.

Buat kamu yang mempunyai minat terhadap kesenian, Institut Seni Indonesia Surakarta merupakan pilihan terbaik untuk mengembangkan minat dan bakat kamu!

Originally posted 2020-12-15 11:30:19.


Leave a Comment