Pengertian Perubahan Sosial

Definisi Umum Perubahan Sosial

Perubahan sosial atau social change secara umum adalah suatu perubahan yang terjadi di masyarakat. Perubahan tersebut selalu berkaitan dengan pola pikir, nilai, norma sosial, dan berbagai perilaku manusia didalam masyarakat.

Setiap individu dalam masyarakat akan mengalami sebuah perubahan secara terus-menerus. Hal ini terjadi karena setiap individu dan anggota dalam kelompok masyarakat memiliki pemikiran serta kemampuan yang berkembang dari waktu ke waktu.

Meskipun begitu, tingkat perubahan dalam suatu kelompok masyarakat yang satu dengan lainnya memiliki perbedaan tertentu.

Ada kelompok yang mengalami perubahan dengan cepat, namun ada pula yang mengalami proses perubahan dengan sangat lambat.

Perbedaan tersebut bergantung dengan kesadaran, kebutuhan, dan tindakan dari masing-masing kelompok tersebut.

Definisi Perubahan Sosial Menurut Ahli

Ada banyak sosiolog atau pakar di bidang sosial yang memberikan definisi terkait perubahan sosial, antara lain:

1. Emile Durkheim

Pengertian perubahan sosial menurut Emile ialah faktor-faktor demografis serta ekologis yang memberikan perubahan pada kehidupan di masyarakat dari kondisi yang sebelumnya trandisional diikat oleh mekanisme solidaritas menuju kondisi masyarakat modern serta terikat dengan solidaritas organistik.

2. William F. Ogburn

Pengertian perubahan sosial menurut William Ogburn ialah perubahan yang terdiri dari unsur kebudayaan baik yang bersifat material atau non material yang memberikan pengaruh besar di setiap unsur-unsur material atau non material tersebut.

3. Selo Soemardjan

Pengertian perubahan sosial  menurut Selo Soemardjan adalah setiap perubahan di lembaga masyarakat di suatu masyarakat yang merubah nilai sikap, sosial serta pola perilaku antar kelompok masyarakat.

4. John Lewis Gillin dan John Phillip Gillin


Pengertian perubahan sosial menurut John Lewis Gillin dan John Phillip Gillin adalah variasi hidup yang bisa diterima karena terjadinya perubahan kondisi kebudayaan material, geografis, ideolog, komposisi penduduk, penemuan baru atau terjadinya difusi dalam masyarakat.

5. Mac Iver

Pengertian perubahan sosial atau social changes menurut Mac Iver ialah perubahan-perubahan di hubungan sosial (social relation) atau pada keseimbangan (ekuilbrium) hubungan sosial tersebut.

Teori

Ada empat teori perubahan sosial, yaitu:

  1. Teori Konflik
  2. Teori Evolusi
  3. Teori Siklus/ Siklis
  4. Teori Fungsional

Bentuk

Ada empat jenis bentuk perubahan sosial di masyarakat, yaitu:

  1. Perubahan Struktural
  2. Perubahan Besar dan Kecil
  3. Perubahan Cepat dan Lambat
  4. Perubahan Yang dikehendaki dan Tidak Dikehendaki

Ciri-ciri Perubahan Sosial

Ada lima karakteristik perubahan sosial, yaitu:

  1. Terjadi dimana-mana
  2. Dilakukan dengan Sengaja
  3. Berkelanjutan
  4. Imitatif
  5. Hubungan Kausalitas

Faktor Penghambat

Ada sepuluh faktor yang menghambat perubahan sosial, yaitu:

  1. Adanya Rasa Khawatir Terhadap Integrasi Masyarakat
  2. Adat dan Kebiasaan
  3. Sikap Tertutup Masyarakat
  4. Hambatan Ideologis
  5. Prasangka terhadap Hal Baru
  6. Kepentingan yang Tertanam
  7. Sikap Tradisional Masyarakat
  8. Hakikat Hidup
  9. Perkembangan Ilmu Pengetahuan Yang Terlambat
  10. Kurangnya Hubungan dengan Masyarakat Lain

Faktor Pendorong Perubahan Sosial

Ada delapan faktor pendorong perubahan sosial di masyarakat, yaitu:

  1. Sistem Pendidikan Terbuka
  2. Menghargai Karya Orang Lain
  3. Toleransi
  4. Stratifikasi Sosial Terbuka
  5. Penduduk yang Heterogen
  6. Tidak Puas Terhadap Kondisi Saat Ini
  7. Orientasi Masa Depan
  8. Mudah Menerima Hal Baru

Contoh

Ada banyak contoh perubahan sosial, antara lain:

  1. Cara berkomunikasi
  2. Pakaian
  3. Gaya hidup
  4. Pertanian
  5. Westernisasi
  6. Kepercayaan
  7. Emansipasi Wanita
  8. Masyarakat Semakin Kritis
  9. Model rambut
  10. Kesenian
  11. Permainan
  12. Bahasa
  13. Budaya
  14. Sopan santun
  15. Musyawarah

Perubahan sosial merupakan sebuah perubahan yang tidak dapat dihindari di masyarakat. Namun perubahan tersbeut juga memberikan dampak positif dan negatif sehingga harus ditata dan diperhatikan. Semoga bermanfaat.

Originally posted 2019-05-04 15:15:35.


Leave a Comment