Contoh Teks Deskripsi Alam: Danau

Judul Teks Deskripsi: Danau

Danau adalah suatu tempat yang berbentuk lembah yang ada di daratan. Lembah itu dioenuhi dengan air. Kondisi airnya sangat jernih dan menyegarkan.

Air yang ada di danau tidak pernah habis. Saat musim penghujan air danau sangat barlimpah. Sedangkan pada saat musim kemarau, air danau terlihat surut.

Kejernihan air danau membuatnya sering dimanfaatkan sebagi irigasi untuk pertanian. Serta digunakan sebagai untuk sumber mata air yang ada di seluruh wilayah sekitarnya. Karena itulah danau menjadi sumber kehidupan untuk semua mahluk.


Di tepi danau terdapat beberapa tumbuhan air seperti bunga teratai. Dengan adanya bunga teratai membuat danau lebih indah. Tepat dibawah teratai, biasanya akan dijumpai beberapa spesies ikan. Mulai dari ikan Mas, koi dan lain – lain.

Terkadang tepat di atas danau terlihat beberapa spesies burung seperti angsa. Para angsa pun seakan sedang menikmati suasana alam danau yang sangat menyejukan dengan berenang mengelilingi danau. Terkadang para angsa pun juga memburu ikan di danau.

Demikian contoh teks deskripsi tentang alam Danau.

Originally posted 2020-04-29 16:42:27.


1 thought on “Contoh Teks Deskripsi Alam: Danau”

Leave a Comment

Tutup Iklan