Contoh Proposal Sponsorship

Contoh proposal sponsorship adalah mewujudkannya dana untuk membiayai operasional sebuah acara dan merealisasikan sebuah.

Maksud dan tujuan dibuatnya proposal ini biasanya agar tidak banyak membebani peserta atau panitia.

Memberikan penawaran dan mengajukan sponsor harus mempunyai tujuan yang sama untuk mendapatkan keuntungan atau manfaat.

Tidak adanya dana yang tertutup, semua harus transparansi. Dilakukan itu semua agar pihak sponsorship percaya bahwa tim kamu adalah tim yang jujur.

Jika sudah dipercayai biasanya mereka akan memberikan dan tidak akan menjadi masalah untuk kedepannya. Berikut contoh proposal sponsorship. Yuk simak langsung agar kamu tidak merasa kesulitan saat membuatnya.

PENDAHULUAN

Sejak kemunculannya di akhir tahun 2019, virus corona masih tersebar di hampir seluruh dunia. Walaupun beberapa negara sudah mulai pulih dari virus ini, namun sejumlah ahli memprediksi pandemi virus COVID-19 bisa berlangsung lama.

Sejumlah ahli menyebut kondisi tersebut dengan new normal life. Transformasi untuk menata kehidupan dan perilaku baru saat pandemi ini akan mendorong iGeneration menjadi lebih inovatif melalui aktualisasi karya untuk menghadapi tantangan bangsa yang akan tetap ada terlebih pada era new normal ini.

Hal ini tidak terlepas dari rencana aksi global yangdisepakati oleh pemimpin dunia termasuk Indonesia, yaitu guna mewujudkan SDGs 2030.SDGs terdiri dari 17 tujuan dan 169 target dalam rangka melanjutkan upaya danpencapaian Millenium Development Goals (MDGs).

Guna mewujudkan agenda tersebut di tengah era new normal, Indonesia membutuhkan peran pemuda iGeneration yang berkompeten, inovatif, dan mampu mengaktualisasikan diri lewat karya yang nyata.

Oleh karena itu, untuk mewadahi segala pemikiran, gagasan, dan inovasi tersebut, maka (lembaga terkait yang menyelenggarakan kegiatan tersebut) bermaksud untuk menyelenggarakan suatu ajang kompetisi bagi mahasiswa dalam kegiatan PENAPEMUDA INDONESIA #8 (PPI #8).

Kegiatan tersebut dikemas dalam bentuk “Lomba Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Tingkat Nasional dan Seminar Nasional” dengan tema “Optimalisasi Peran iGeneration dalam Menghadapi Tantangan Bangsa di Era New Normal Melalui Aktualisasi Karya Inovatif Guna Mewujudkan SDGs 2030”.

Kegiatan ini juga merupakan salah satu kegiatan untuk menyemarakkan Hari Sumpah Pemuda ke-92 yang diperingati pada tanggal 28 Oktober 2020.

LATAR BELAKANG

  1. Kemunculan pandemi virus COVID-19 menimbulkan adanya tatanan kehiupan baru atau newnormal life yang akan mendorong iGeneration menjadi lebih inovatif lewat aktualisasi karyauntuk menghadapi tantangan
  2. Adanya rencana rencana aksi global yang disepakati oleh pemimpin dunia yaitugunamewujudkan SDGs 2030 yang terdiri dari 17 tujuan dan 169 target dalam rangka melanjutkanupaya dan pencapaian Millenium Development Goals (MDGs).
  3. Indonesia membutuhkan peran pemuda iGeneration yang berkompeten, inovatif, danmampu mengaktualisasikan diri lewat karya yang nyata,maka dari itu (nama lembaga)bermaksud untuk menyelenggarakan suatu ajang kompetisi Lomba Karya Tulis IlmiahMahasiswa Tingkat Nasional dan Seminar Nasional bagi mahasiswa dalam kegiatan PENAPEMUDA INDONESIA #8 (PPI #8) dengan tema “Optimalisasi Peran iGeneration dalamMenghadapi Tantangan Bangsa di Era New Normal Melalui Aktualisasi Karya InovatifGuna Mewujudkan SDGs 2030”.

DASAR KEGIATAN

  1. Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan, pengajaran, dan penelitian atau pengabdian terhadap
  2. Program Kerja Himpunan Mahasiswa (bisa diganti dengan lembaga yang menyelenggarakan)

TUJUAN KEGIATAN

  1. Menumbuhkan minat dan bakat menulis mahasiswa pada karya tulis
  2. Mengembangkan wawasan dan kemampuan serta menumbuhkan kreatifitas mahasiswa dalam bidang
  3. Menemukan dan mengembangkan ide inovatif untuk menghadapi tantangan bangsa diera new normal serta mewujudkan SDGs
  4. Mengasah kemampuan berpikir ilmiah dan memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk berpartisipasi dalam mewujudkan SDGs 2030 di era new
  5. Dihasilkan gagasan-gagasan yang membangun dari anak banga untuk menyongsong pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan di

BENTUK KEGIATAN

  1. Lomba Karya Tulis Ilmiah Tingkat Nasional Online
  2. Seminar Nasional Online

SASARAN

  1. Mahasiswa D3, D4 dan S1 seluruh Indonesia dalam kegiatan Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional.
  2. Pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum dengan lingkup nasional dalam kegiatan

TIMELINE KEGIATAN

Sosialisasi Program Juni – Juli
Pendaftaran dan PengumpulanAbstrak 6 Juli – 31 Juli 2020
Pengumuman Lolos Abstrak 10 Agustus 2020
Pembayaran dan PengumpulanFull Paper Gelombang I 11 Agustus – 21 Agustus 2020
Pembayaran dan PengumpulanFull Paper Gelombang II 22 Agustus – 4 September 2020
Pengumuman Finalis LKTIN 22 September 2020
Konfirmasi Finalis LKTINkepada Panitia Penyelenggara Kegiatan 22 – 24 September 2020
Technical Meeting Presentasi KTI 26 September 2020
Pengumpulan Video & PPT Presentasi Finalis LKTIN 27 September – 11 Oktober 2020
Presentasi Online Finalis LKTIN 16 Oktober 2020
Seminar Nasional danPengumumanPemenang Finalis LKTI 18 Oktober 2020

SUMBER DANA

A. PEMASUKAN

Sumber Pemasukan Rincian Jumlah (Rp)
Dana Kemahasiswaan 10.000.000
Pendaftaran Full Paper 50 x 100.000 5.000.000
TOTAL PEMASUKAN 15.000.000

B. Pengeluaran

Pengeluaran Jumlah (Rp)
Sie KSK (Kesekretariatan) 2.400.000
Sie Acara 6.000.000
Sie Humas 10.700.000
Sie PDD 500.000
Sie Sponsorship 1.050.000
TOTAL PENGELUARAN 20.750.000

 

Jumlah Pengeluaran 20.750.000
Total Dana Masuk 15.000.000
KEKURANGAN DANA 5.750.000

SPONSORSHIP MEDIA PARTNER

A.  Paket Sponsorship

1. Platinum

(Rp4.313.000 – 5.750.000)

2. Gold

(Rp2.876.000 – 4.312.500)

  1. Sertifikat Penghargaan kepada pemberi donator / sponsor
  2. Pencantuman Logo di backscreendan pamflet
  3. Commercial Break oleh MC dan Moderator
  4. Apresiasi eksklusif oleh MC dan Moderator
  5. Promosi oleh Panitia Penyelenggara / Paid Promote
  6. Membantu mempromosikan produk/ perusahaan (BrandAmbassador) di media sosial selamarentang waktu sampai berakhirnyaevent.
  1. Sertifikat Penghargaan kepada pemberi donator / sponsor
  2. Pencantuman Logo di backscreendan pamflet
  3. Commercial Break oleh MC dan Moderator
  4. Promosi oleh Panitia Penyelenggara / Paid Promote
  5. Apresiasi eksklusif oleh MC dan Moderator

3. Silver

(Rp1.438.500 – 2.875.000)

4. Bronze


(Rp250.000 – 1.437.500)

  1. Sertifikat Penghargaan kepada pemberi donator / sponsor
  2. Pencantuman Logo di backscreen dan pamflet
  3. Commercial Break oleh MC dan Moderator
  4. Promosi oleh Panitia Penyelenggara Paid Promote
  1. Pencantuman Logo di backscreen dan pamphlet
  2. Commercial Break oleh MC dan Moderator
  3. Promosi oleh Panitia Penyelenggara / Paid Promote

B. Media Partner

Bekerjasama dalam bentuk publikasi, liputan, atau bentuk lain sesuai kesepakatan denganpencantuman logo pada pamflet dan semua panitia penyelenggara akan mem-follow akuninstagram media partner terkait.

C. Paket Kerjasama/ Paid Promote/ Endorsement

Paket Harga Kontrapertasi
Lokakarya 15K
  • 1 x instastory
  • Max 1 Foto
  • Keep 1 Hari
Diskusi 25K
  •  1 x Feed
  • 1 x instastory
  • Max 2 Foto
  • Keep 2 Hari
Seminar 35K
  •  1 x Feed
  • 2 x Instastory
  • Max 3 Foto
  • Keep 4 Hari
Konferensi 50K
  •  2 x Feed
  • 3 x Instastory
  • Max 5 Foto
  • Keep 7 Hari

D. Donator

Perusahaan atau perorangan yang berpartisipasi dalam kegiatan ini dengan memberikan bantuan secara sukarela tanpa terikat dengan ketentuan diatas.

Apabila penawaran kerjasama kami belum sesuai  keinginan bapak/ibu, maka bentuk kerjasama dapat didiskusikan kembali dengan panitia. Panitia menyambut diskusidengan perusahaan terkait kerjasama yang bisa dilakukan.

SEKRETARIAT

  • Gedung Ormawa Himpunan Mahasiswa (lembaga terkait yang menyelenggarakan kegiatan  tersebut)
  • Instagram :
  • E-mail:
  • Situs Website :
  • Contact Person:

Apabila  penawaran  kerjasama kami belum sesuai  keinginan  bapak/ibu,  maka bentuk kerjasama dapat didiskusikan kembali dengan panitia. Panitia menyambut diskusidengan perusahaan terkait kerjasama yang bisa dilakukan.

Demikian proposal ini dibuat sebagai pedoman pelaksanaan rangkaian kegiatan Pena PemudaIndonesia #8 diharapkan dapat memperoleh dukungan yang diperlukan dari semua pihak yangbersangkutan untuk mencapai tujuan yang sudah ditetapkan. Atas perhatian dankerjasamanya, kami mengucapkan terima kasih.

Bandar Lampung, 28 Juli 2020

Ketua Panitia

 

Puji Lestari

Mengetahui

Ketua Pengelola

 

Abdul Ahmad Walid
NIP.

Pendamping Mahasiswa

 

Achmad Jaelani
NIP.

Download Contoh Proposal Sponsorship

Download DOC | Download PDF

Itulah artikel mengenai contoh proposal sponsorship. Semoga dapat membantu kamu dan bermanfaat. Terimakasih.

Sumber:

Originally posted 2020-12-01 09:40:00.


1 thought on “Contoh Proposal Sponsorship”

Leave a Comment

Tutup Iklan