Definisi Seni Rupa 2 Dimensi

Seni rupa 2 dimensi menjadi salah satu cabang kesenian yang telah banyak terlihat hasil karyanya. Tanpa disadari, begitu banyak pemandangan indah sebuah karya seni yang termasuk dalam kategori ini.

Adapun pengertian seni rupa 2 dimensi adalah sebuah karya seni dengan bentuk yang hanya memiliki dua buah sisi saja yaitu panjang dan lebar.

Dilihat dari bentuknya, seni rupa jenis ini tidak memiliki sebuah ruang ataupun volume. Alasannya cukup sederhana yaitu karena tidak ditemukan ketinggian dan ketebalan di dalamnya. Meski demikian, karya seni tanpa ruang ini tidak kehilangan pesonanya.

Keindahan Seni Rupa 2 Dimensi

keindahan seni 2 dimensi
keindahan seni 2 dimensi (bbc)

Sudah menjadi hal yang umum bahwa suatu karya seni mampu memberikan nilai estetika pada sebuah ruangan. Banyak hiasan yang dipajang dengan tujuan untuk memperindah.

Saat pelajaran seni di sekolah, tentunya Anda pernah ditugaskan untuk membuat sebuah mozaik. Gambar yang dibentuk dengan cara menempelkan serpihan barang bekas pada sebuah papan ini merupakan contoh karya seni 2 dimensi.

Selain mozaik, tahukah Anda karya seni mana lagi yang termasuk kategori 2 dimensi? Beberapa contoh yang sering dijumpai antara lain karya seni lukis, kaligrafi, seni photografer, dan seni batik tulis.

Selain itu, sebuah papan informasi baik dalam bentuk banner, poster, karikatur, ataupun logo juga menjadi bagian dari seni 2 dimensi.

Seni rupa 2 dimensi akan terlihat begitu menawan dan lebih hidup manakala memperhatikan setiap unsur yang ada. Delapan macam unsur tersebut diantaranya titik, garis, bidang, bentuk, tekstur, warna, gelap terang, dan unsur ruang yang bersifat semu.

Unsur pertama saat sebuah karya seni dibuat adalah titik atau bintik jika berukuran cukup besar. Unsur lainnya yang berfungsi sebagai pembatas suatu bidang ialah garis.

Unsur garis baik yang bersifat panjang, pendek, melengkung, bergelombang, patah-patah, tebal, ataupun tipis dapat memberikan kesan tersendiri. Selanjutnya, ketika beberapa garis dihubungkan akan terbentuklah unsur bidang.

Unsur yang ketiga ini dapat menyerupai segiempat, segitiga, kotak, atau lingkarang. Ketika unsur bidang berkumpul, maka akan terlihat wujud benda bervolume yang selanjutnya dinamakan unsur bentuk yang memiliki nilai.


Bentuk yang telah memiliki peran dan nilai akan diberi tekstur seperti licin, kasar, halus,  atau kusam. Finishing, benda tersebut akan diberi unsur warna dan gelap terang serta efek ruang yang bersifat semu.

Teknik Seni Rupa Dua Dimensi

Dibutuhkan suatu teknik khusus dalam pembuatan seni rupa 2 dimensi agar terbentuk suatu hasil karya yang indah. Beberapa  teknik seni rupa 2 dimensi yang wajib diketahui antara lain:

1. Teknik Plakat

teknik Plakat 2 dimensi
teknik Plakat 2 dimensi (dictio)

Yaitu suatu teknik yang diterapkan saat melukis dengan cat air ataupun cat akrilik. Hasil goreaannya tebal, padat, dan pekat.

2. Teknik Transparan

teknik Transparan 2 dimensi
teknik Transparan 2 dimensi (afkrubik)

Teknik ini digunakan saat melukis dengan cat air. Bedanya, sapuan yang digoreskan jauh lebih tipis sehingga terlihat transparan.

3. Teknik Kolase

teknik Kolase 2 dimensi
teknik Kolase 2 dimensi (ngertiaja)

Teknik ini diterapkan untuk menghasilkan gambar yang bersifat abstrak seperti pada mozaik. Caranya dengan menempelkan potongan kertas dan merekatkannya menjadi satu dengan lem.

4. Teknik 3M (Merekat, Menggunting, dan Menempel)

teknik 3M 2 dimensi
teknik 3M 2 dimensi (nunicksurya.blogspot.com)

Teknik ini biasa digunakan pada manipulasi kertas. Lembaran kertas akan dibentuk sedemikian rupa sehingga menyerupai seni rupa 3 dimensi.

5. Teknik Linier

teknik Linier 2 dimensi
teknik Linier 2 dimensi (AfikRubik)

Sesuai namanya, teknik ini dibuat saat akan menggambar pola garis baik menggunakan alat lukis pensil maupun pena.

6. Teknik Blok dan Aquarel

teknik Blok 2 dimensi
teknik Blok 2 dimensi (Dictio Community)

Teknik ini bertujuan untuk menutupi suatu objek dengan menyapukan satu warna penuh. Teknik blok memiliki ulasan yang tebal. Sedangkan aquarel lebih tipis dan transparan.

Seni rupa 2 dimensi tak hanya sekedar menjadi gambar yang memperindah ruangan. Lebih dari itu, hasil karya ini memiliki fungsi baik secara individu maupun sosial.

teknik Aquarel 2 dimensi
teknik Aquarel 2 dimensi (ngertiaja.com)

Secara individu, fungsi seni rupa 2 dimensi yaitu memberikan kepuasan batin bagi sang seniman ketika dapat mengekspresikan diri melalui lukisan.

Sedangkan fungsi sosialnya sudah tentu dapat memberikan kepuasan atau hiburan bagi para penikmat karya seni. Selain itu, seni rupa juga dijadikan sebagai sarana edukasi dan komunikasi baik secara tersurat maupun tersirat.

Originally posted 2019-09-10 09:14:01.


Leave a Comment