Profil Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL)

Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) adalah perguruan tinggi yang dulunya bernama politeknik unsyiah karena merupakan bagian dari universitas syiah Kuala.

Pendirian gedung ini dibantu oleh Bank Dunia XIII dan kegiatan belajar mengajar resmi dilaksanakan sejak 5 Oktober 1987.

Apa Akreditasi dan Peringkat PNL Lhokseumawe?

Akreditasi politeknik negeri Lhokseumawe menurut dikti adalah B berdasarkan seleksi BAN-PT.

Bahkan pernah meraih sertifikat ISO pada periode 2001:2015.

Peringkat politeknik negeri Lhokseumawe cukup bagus yaitu berada diangka 254 dari total 4.912 kampus di seluruh Indonesia.

Dimana Alamat PNL Lhokseumawe ?

Program Studi di PNL Aceh

jurusan pnl lhoksumawe aceh

Berikut ini adalah prodi di politeknik negeri lhokseumawe:

Jurusan Teknik Kimia

  • Teknologi Kimia
  • Teknologi Pengolahan Minyak dan Gas
  • Teknologi Rekayasa Kimia Industri

Jurusan Teknik Elektro

  • D3 Teknologi Elektronika
  • D3 Teknologi Listrik
  • D3 Teknologi Telekomunikasi
  • D4 Teknologi Rekayasa Pembangkit Energi
  • D4 Teknologi Rekayasa Instrumentasi dan Kontrol
  • D4 Teknologi Rekayasa Jaringan Telekomunikasi

Jurusan TIK

  • Teknik Informatika
  • Teknologi Rekayasa Komputer Jaringan

Jurusan Tata Niaga

  • Administrasi Bisnis
  • Akuntansi
  • Keuangan Dan Perbankan
  • Keuangan Dan Perbankan Syariah

Jurusan Teknik Mesin

  • Prodi DIII Teknologi Industri
  • Prodi DIII Teknologi Mesin
  • Prodi DIV Teknologi Rekayasa Manufaktur

Jurusan Teknik Sipil

  • D3 Teknologi Konstruksi Bangunan Air
  • D3 Teknologi Konstruksi Bangunan Gedung
  • D3 Teknologi Konstrusi Jalan dan Jembatan
  • D4 Teknologi Rekayasa Konstruksi Jalan dan Jembatan

Bagaimana bentuk Logo PNL Lhokseumawe?

logo pnl lhoksumawe aceh


Politeknik Negeri Lhokseumawe memiliki logo berupa 5 kubah yang di dalamnya ada gambar buku dan senjata tradisional Aceh yaitu rencong.

Kubah menggambarkan keagungan Islam yang dianut oleh mayoritas masyarakat dari provinsi yang dijuluki serambi Mekah tersebut.

Dalam logo didapati sebuah ungkapan dalam bahasa daerah setempat yang berbunyi “Eleumee Beule Adab Beuna” yang artinya “Ilmu banyak adab harus ada”.

Apa saja Fasilitas di PNL Lhokseumawe?

fasilitas pnl lhoksumawe aceh

PNL adalah perguruan tinggi yang dilengkapi beragam fasilitas pendukung.

Beberapa diantaranya adalah ruang praktikum atau laboratorium teknik, sarana ibadah dan olahraga, perpustakaan, dan free hotspot.

Bagaimana Jalur Masuk ke PNL Lhokseumawe?

Cara masuk ke politeknik negeri Lhokseumawe bisa melalui 3 jalur pilihan yang antara lain SNMPN (Seleksi Nasional Masuk Politeknik Negeri), USMP (Undangan Seleksi Masuk Politeknik), dan SBMPN (Seleksi Bersama Masuk Politeknik Negeri).

Politeknik Negeri Lhokseumawe memberikan pendidikan dengan tingkat kelulusan pada jenjang Diploma III (D3). Para mahasiswa yang lulus akan mendapatkan gelar akademik Ahli Madya (A. Md.).

Originally posted 2020-07-09 11:00:04.


Leave a Comment